Cara Mengunci Aplikasi WA di HP Vivo Y12 – Menjaga privasi agar tetap terlindungi memang harus dilakukan oleh pengguna Smartphone. Oleh sebab itu sangat disarankan untuk mengunci aplikasi WA di HP.
Salah satu HP yang mungkin bisa dikunci aplikasi WA-nya adalah Vivo Y12. Banyak metode yang dapat digunakan sebagai cara mengunci aplikasi WA di HP Vivo Y12.
Meskipun sudah tersedia fitur pengunci aplikasi, nampaknya hal tersebut masih belum diketahui oleh sebagian pengguna HP Vivo Y12. Alhasil, cara mengunci aplikasi WA di HP Vivo Y12 juga jarang diterapkan.
Agar dapat membantu Anda yang saat ini sedang membutuhkan cara mengunci aplikasi WA di HP Vivo Y12, maka Wintechmobiles akan berikan panduan lengkapnya. Simak pembahasan terkait cara mengunci aplikasi WA kali ini.
Syarat Mengunci Aplikasi WA di HP Vivo Y12
Sebelum mulai pada cara mengunci aplikasi WA, maka kita perlu memahami terlebih dahulu apa saja syaratnya. Jadi proses setting mengunci WA di HP Vivo Y12 dapat berjalan lancar.
Syarat utamanya hanya perlu menyediakan aplikasi WA dan juga sudah melakukan update WA ke versi terbaru. Pasalnya fitur ini hanya terdapat pada versi terbaru WA sehingga segera lakukan update.
Agar lebih mudah dalam melakukan update, silahkan kunjungi aplikasi Play Store di HP Vivo Y12 Anda. Berikut rincian mengenai aplikasi WA (Whatsapp) terbaru.
Nama Aplikasi | Whatsapp Messenger |
Ukuran | – |
Link Download Versi Terbaru | Download WA Terbaru |
Cara Mengunci Aplikasi WA di HP Vivo Y12 Tanpa Aplikasi Tambahan
Cara mengunci aplikasi WA dapat dipraktikan lewat Whatsapp APK secara langsung. Pihak developer menyediakan fitur mengunci aplikasi di HP Vivo Y12 dengan beragam metode.
Agar dapat segera dipraktikan, berikut langkah-langkah pada cara mengunci aplikasi WA di HP Vivo tanpa aplikasi tambahan.
1. Cara Mengunci Aplikasi WA Vivo Y12 dengan Sidik Jari
Cara mengunci Aplikasi WA pertama adalah dengan metode sidik jari. Tentunya metode tersebut akan sangat membantu pengguna HP Vivo Y12 untuk membuka WA tanpa ribet.
Supaya bisa segera dipraktikan, berikut langkah-langkah pada cara mengunci aplikasi WA Vivo Y12 dengan sidik jari.
- Buka aplikasi WA (Whatsapp) di HP Vivo Y12.
- Kemudian tap Icon Titik Tiga di bagian pojok kanan atas tampilan WA.
- Selanjutnya pilih menu Setelan / Setting WA (Whatsapp).
- Jika sudah, silahkan masuk ke menu Privasi.
- Lakukan Scroll ke bawah dan pilih Kunci Sidik Jari.
- Silahkan aktifkan fitur tersebut supaya bisa mengunci WA di HP Vivo Y12.
- Cara mengunci aplikasi WA sudah berhasil dilakukan.
Kini WA sudah terkoneksi dengan fitur Fingerprint yang ada di HP Vivo Y12. Guna mengakses WA, Anda hanya perlu menempelkan jari pada sensor yang tersedia di body perangkat.
2. Cara Mengunci WA dengan PIN Verifikasi Dua Langkah
Cara mengunci aplikasi WA berikutnya adalah dengan menggunakan PIN. Tentunya proses mengunci di HP Vivo Y12 ini dapat langsung dilakukan lewat Whatsapp tanpa perlu aplikasi tambahan.
Berikut langkah-langkah pada cara mengunci aplikasi di Vivo Y12 dengan menggunakan PIN Verifikasi Dua Langkah.
- Buka aplikasi WA (Whatasapp) di HP Vivo Y12.
- Kemudian tap Icon Titik Tiga di bagian pojok kanan atas tampilan WA.
- Selanjutnya pilih menu Setelan / Setting WA (Whatsapp).
- Jika sudah, silahkan masuk ke menu Akun.
- Silahkan masuk ke menu Verifikasi Dua Langkah pada Whatsapp Vivo Y12.
- Setelah itu langsung saja tap Nyalakan di bagian bawah tampilan WA.
- Buatlah PIN atau kombinasi angka yang hanya dimengerti oleh Anda seorang.
- Apabila kolom PIN sudah terisi, silahkan tap Lanjut.
- Silahkan isikan Alamat Email atau jika dirasa menggunakan PIN sudah cukup, maka Anda bisa langsung tap Lewati.
- Cara mengunci aplikasi WA sudah berhasil dilakukan.
Karena sudah terpasang PIN, maka untuk mengakses WA Anda harus memasukkan kombinasi angka yang sudah didaftarkan. Supaya tidak lupa, maka ada baiknya Anda mencatatnya.
3. Cara Mengunci Aplikasi WA Vivo Y12 dengan Fitur Bawaan
Selain mengunci aplikasi WA langsung dari aplikasinya, Anda juga dapat mengaktifkan lewat fitur bawaan HP. Jadi pengamanan akan lebih ketat karena HP Vivo Y12 memang memiliki fitur mengunci aplikasi ini.
Berikut langkah-langkah pada cara mengunci Aplikasi Vivo Y12 menggunakan fitur bawaan.
- Silahkan buka menu Pengaturan HP Vivo Y12.
- Kemudian masuk ke menu Privasi dan Keamanan HP Vivo Y12.
- Selanjutnya masuk ke menu Privasi dan Enkripsi Aplikasi HP Vivo Y12.
- Silahkan pilih metode mengunci aplikasi dengan tap Opsi Kata Sandi.
- Pilih salah satu metode yang paling nyaman untuk digunakan menurut Anda.
- Misalnya memilih PIN, maka silahkan masukan Kombinasi Angka.
- Sekali lagi masukan Kombinasi Angka guna mengkonfirmasi PIN.
- Berikutnya atur Pertanyaan Keamanan sesuai dengan instruksi pada kolom.
- Kemudian jika sudah selesai membuat pertanyaan keamanan, maka silahkan tap Selesai di bagian pojok kanan atas.
- Selanjutnya tap Enkripsi Aplikasi untuk memilih beragam aplikasi yang ingin dikunci.
- Silahkan cari aplikasi WA dan aktifkan fitur mengunci aplikasi.
- Cara mengunci aplikasi WA sudah berhasil dilakukan.
Setelah berhasil mengunci aplikasi WA menggunakan fitur bawaan, maka selanjutnya Anda harus melewati serangkaian metode keamanan sebelum mengakses. Dengan demikian, WA di HP Vivo Y12 sudah lebih aman.
Cara Alternatif Mengunci Aplikasi WA
Apabila Anda ingin memanfaatkan aplikasi tambahan dalam mengunci aplikasi WA, maka ada cara alternatifnya. Oleh karena itu kami juga menyediakan Cara Mengunci Banyak Aplikasi HP Vivo untuk dijadikan sebagai panduan.
Kesimpulan
Ternyata cara mengunci aplikasi WA di HP Vivo Y12 sangat mudah dan bahkan bisa dilakukan secara langsung lewat aplikasinya. Jadi Anda tidak perlu repot download aplikasi bantuan dari pihak ketiga.
Sekian pembahasan mengenai Cara Mengunci Aplikasi Whatsapp di HP Vivo dari Admin Wintechmobiles. Nantikan informasi menarik lainnya seputar gadget Vivo dan tips penggunaannya dengan panduan lengkap.
Sumber Gambar: Admin Wintechmobiles